Edukasi Pembuatan Sabun Cuci Tangan dengan Ekstrak Daun Gatal Sebagai Upaya Mendukung Gerakan Madrasah Sehat
DOI:
https://doi.org/10.23960/jpkmt.v5i1.145Keywords:
Esktrak Jelatang, Madrasah, Sabun Cuci TanganAbstract
Gerakan Madrasah Sehat (Germas) merupakan program usaha kesehatan madrasah yang sejalan dengan program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di madrasah. Salah satu tujuan PHBS adalah pembiasaan mencuci tangan dengan benar menggunakan sabun. Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk membantu kelompok mitra meningkatkan pengetahun PHBS sebagai pendukung germas, meningkatkan wawasan dan pengetahuan tentang sabun cuci tangan berbasis daun jelatang sebagai anti bakteri, serta membantu meningkatkan keterampilan mitra dalam pembuatan sabun cuci tangan berbasis daun jelatang sebagai anti bakteri. Peserta pada kegiatan ini terdiri atas guru dan pegawai MTsN 3 Medan yang berjumlah 20 orang. Kegiatan yang dilakukan meliputi edukasi PHBS, Sosialisasi mengenai pembuatan sabun cuci tangan dengan tambahan ekstrak daun jelatang serta praktek langsung pembuatan sabun cuci tangan. Setelah kegiatan dilaksanakan, pengetahuan mitra mengenai program PHBS, pembuatan sabun cuci tangan serta potensi antibakteri daun jelatang pada sabun cuci tangan mengalami peningkatan sebesar 4,16%, 50,80%, dan 62,53%. Kesimpulan yang diperoleh adalah kegiatan yang dilaksanakan dapat meningkatkan pengetahuan kelompok mitra terkait sabun cuci tangan dengan ekstrak daun jelatang.
Downloads
References
Arzita, Maryani, A. T., & Fathia, N. M. E. (2020, November 12). Penyuluhan dan Penelitian Pembuatan Liquid Hand Wash Soap secara Alami pada Masyarakat Desa Nyogan Kecamatan Mestong Kabupaten Muaro Jambi. Seminar Nasional Interdisiplin Pascasarjana (pp. 513-517). Jambi: Pascasarjana Universitas Jambi. Retrieved November 28, 2023, from OSF Rreprints: https://osf.io/preprints/osf/dkv3q
Baumgardner, D. J. (2016). Stinging Nettle: the Bad, the Good, the Unknown. Journal of Patient-Centered Research and Reviews (JPCRR), 3(1), 48-53. doi:https://doi.org/10.17294/2330-0698.1216
Durbin, M. (2016). Weed Identification and Control Course: Professional Development Continuing Education Course. Arizona: Technical Learning College.
Ferguson, S. (2011). Eastern European Beauty Secrets and Skin Care Techniques: A Practical Manual for Skin Care Professionals. Pennsylvania: RoseDog Books.
Kiswandono, A. A., & Nurhasanah. (2018). Produk Rumah Tangga: Sabun Cair, Detergen, Softener, dan Pemutih(Seri Buku Kimia Dalam Kehidupan). Bandar Lampung: AURA (Anugrah Utama Raharja).
Nasution, M. A., Nasution, Z., & Mahdani, F. (2022). Formulation of Facial Wash from Nettle Leaf (Urtica dioica L.). Indonesian Journal of Chemical Science and Technology (IJCST), 5(2), 111-116. doi:https://doi.org/10.24114/ijcst.v5i2.40919
Nasution, Z., Maimunah, S., & Amila. (2021). Pengaruh Usia Daun Jelatang (Urtica dioica L) terhadap Kadar Vitamin C Menggunakan Spektrofotometri Ultraviolet. Jurnal Penelitian Saintek, 26(2), 151-164. doi:https://doi.org/10.21831/jps.v26i2.43615
Saad, B., & Said, O. (2011). Greco-Arab and Islamic Herbal Medicine: Traditional System, Ethics, Safety, Efficacy, and Regulatory Issues. New Jersey: John Wiley & Sons.
Sutanti, S., Purnavita, S., Irawati, L. S., & Dasmasela, R. (2021). Pelatihan Pembuatan Hand Soap untuk Proteksi Diri dan Keluarga dari Covid-19 di Wilayah Perumahan Kekancan Mukti Kidul. Jurnal Karya untuk Masyarakat (JKuM), 2(1), 49-60. doi:https://doi.org/10.36914/jkum.v2i1.482
Syahputra, R. A., Lubis, M. S., & Mentari, M. (2019). PKM Sabun Cuci Tangan Cair dengan Bahan Tambahan Gliserol di SDIT Mandiri Indonesia Kabupaten Deli Serdang. Seminar Nasional Hasil Pengabdian. 2, pp. 691-696. Medan: Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah. Retrieved November 22, 2023, from https://e-prosiding.umnaw.ac.id/index.php/pengabdian/article/view/265/281
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Ayi Darmana, Mutiara Agustina Nasution, Zuhairiah Nasution, Dwy Puspita Sari, Putri Faradilla, Makharany Dalimunthe, Mhd. Sholeh Kurniawan Nasution, Arfito Nugroho, Haqqi Annazili Nasution, Fithriyyah Karimah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.